You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Lalin Sejumlah Ruas Jalan di Jaktim Padat
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Lalin Sejumlah Ruas Jalan di Jaktim Padat

Jelang libur panjang akhir pekan, lalu lintas di wilayah Ibukota meningkat. Sejumlah ruas jalan arteri maupun jalan tol, di wilayah Jakarta Timur, dipadati kendaraan.

Malam ini memang volume kendaraan yang akan keluar kota sangat padat. Sehingga lalu lintas cukup tersendat. Tapi kita urai kemacetan ini

Pantauan Beritajakarta.com, sejak sore hingga malam, sejumlah ruas jalan di Jakarta Timur cukup padat. Bahkan semakin malam, volume kendaraan semakin bertambah hingga akhirnya kendaraan yang melintas padat merayap.

Jalan-jalan yang mengalami kepadatan di antaranya, Jl Otista Raya, Jl MT Haryono, Jl DI Panjaitan, Jl Ahmad Yani, Jl Letjen Sutoyo. Kemudian jalan tol dalam kota mengarah ke Bekasi serta Jalan Tol Jakarta Cikampek dan Jalan Tol Jagorawi.

Aturan 3 in 1 Hanya akan Berlaku Sore

Kapolres Metro Jakarta Timur, Kombes Pol Mohammad Agung Budijono mengatakan, untuk mengurai kemacetan, ratusan anggota Polri dan Dishubtrans dikerahkan ke sejumlah titik rawan kemacetan. Bahkan dirinya ikut mengurai kemacetan di Perempatan Halim Perdanakusuma, yang mengarah ke Jalan Tol Jakarta Cikampek.

"Malam ini memang volume kendaraan yang akan keluar kota sangat padat. Sehingga lalu lintas cukup tersendat. Tapi kita urai kemacetan ini," kata Kombes Pol Agung Budijono, Rabu (4/5) malam.

Menurutnya, personel yang ditugaskan akan bekerja hingga lalu lintas benar-benar lancar. Jika sampai malam atau pagi sekalipun masih terjadi kepadatan personel akan terus bersiaga di lapangan.

Selanjutnya ia mengimbau agar pengendara tidak berhenti sembarangan di tempat terlarang. Sebab, keberadaan kendaraan mereka akan mengganggu kelancaran arus lalu lintas.

Sementara, Andika (35), salah seorang pengendara mengatakan, dari Cempaka Putih hingga ke Cawang ditempuh dengan perjalanan selama 1,5 jam. Padahal kondisi normal, maksimal hanya 15-20 menit. Lamanya perjalanan disebabkan Jl Ahmad Yani dan Jl DI Panjaitan sangat padat. Sehingga kendaraan terpaksa berjalan merayap.

"Mau lewat tol, macet parah, eh lewat bawah ternyata macet juga. Libur panjang memang semua kondisi jalan padat merayap," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3702 personFolmer
  2. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye994 personTiyo Surya Sakti
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye950 personFolmer
  4. Buka 35.000 Lowongan Kerja, Pj Gubernur Teguh Resmikan Jaknaker Expo 2024

    access_time21-11-2024 remove_red_eye905 personFolmer
  5. Dinsos DKI Luncurkan SiPending Emas Mobile

    access_time18-11-2024 remove_red_eye840 personAldi Geri Lumban Tobing